Sabtu, 30 November 2013

dialog interaktif



dialog interaktifAnda tentu pernah mendengar tentang dialog interaktif. Dialog interaktif umumnya menjadi program televisi yang membahas tentang banyak hal utamanya tentang kebijakan pemerintah. Dialog interaktif menurut kamus Bahasa Indonesia adalah percakapan antara dua orang atau lebih dan saling melakukan aksi.

Berikut ini langkah-langkah dalam melakukan dialog interaktif :

Ketika melakukan dialog interaktif baik itu dilayar kaca maupun dialog terbuka ada beberapa teknik jurnalistik yang harus diingat. Sebagai seorang jurnalis yang baik anda harus menjaga pembicaraan agar tetap mengalir dan mengijinkan narasumber untuk menjawab pertanyaan. Kemudian buatlah pertanyaan yang tepat dan juga memancing interaksi yang baik dari narasumber sehingga dilalog berlangsung seru dan tidak kaku.

Langkah-langkah dalam memulai dialog interaktif

1. Jelaskan tujuan dari dialog interaktif
Mulailah menjelaskan maksud dari mengapa dialog interaktif tersebut dilaksanakan. Jelaskan pula mengapa narasumber yang hadir dipilih untuk menjelaskan masalah yang akan diperbincangkan dan apa peran narasumber tersebut dalam permasalahan yang dibahas. Contoh sebagai narasumber dipilihlah pengamat ekonomi dan menteri keuangan dalam membahas kenaikan BBM.
2. Kumpulkan fakta-fakta dan informasi mengenai permasalahan yang akan dibahas terlebih dahulu
Sebagai acuan dalam perbincangan dan juga menjadi bahan pertanyaan yang akan diajukan, maka jurnalis sebaiknya mengumpulkan informasi tentang narasumber baik nama dan gelarnya juga peran yang digelutinya.Mintalah kartu nama agar memudahkan untuk pengejaan nama dan gelarnya juga agar mudah dalam kontak selanjutnya.
3. Mulailah dengan pertanyaan yang menjadi inti permasalahan agar dialog berjalan lancar
Memulai dialog dengan pertanyaan penting terlebih dahulu agar mudah dalam mengembangkan pertanyaan selanjutnya. Dalam memberi pertanyaan anda bisa menggunakan 5W 1 H (apa,siapa,kapan,dimana,mengapa dan bagaimana) sehingga dialog terus mengalir.Dialog akan bertambah hidup jika pernyataan dari satu narasumber berbeda dengan pendapat narasumber lainnya atau sebaliknya. Tugas jurnalis adalah sebagai penengah dan pengarah dalam dialog tersebut.
4. Gunakanlah pertanyaan terbuka
Pertanyaan terbuka dimaksudkan untuk mendapatkan rincian dari permasalahan sekaligus untuk memverifikasi (mencari kebenaran data) yang didapatkan dari riset sebelumnya. Pertanyaan terbuka adalah pertanyaan yang tidak menghasilkan jawaban ya dan tidak saja , masih ada penjelasan panjang dari pertanyaan yang dilontarkan. Pertanyaan terbuka juga menjadi pertanyaan yang akan mengundang pertanyaan lain.
5. Tanyakanlah bila ada yang terlewatkan atau ingin disampaikan narasumber kepada pemirsa
Jangan lupa menanyakan kepada narasumber apabila ada pesan yang ingin disampaikan ataukah dari dialog tadi ada yang terlupa. Hal ini sangat baik untuk membuat dialog semakin interaktif dan mempunyai makna lebih.
6. Buatlah kesimpulan dari dialog interaktif tersebut
Sebagai penutup, buatlah kesimpulan dari dialog yang terjadi agar pemirsa lebih paham dan mengerti tentang isi dari perbincangan yang dilakukan.

sumber : http://www.kumpulanartikelindonesia.com/search/uraian-dialog-interaktif-tv

Rabu, 27 November 2013

Saat hendak menghidupkan komputer seperti biasa tiba-tiba komputer tidak bisa booting, padahal terakhir kali kita nyalakan masih bisa berjalan normal. Jangan buru-buru membawanya ke tukang servis komputer, karena ada langkah-langkah mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui kenapa komputer tidak mau booting. Ada beberapa penyebab komputer tidak bisa booting dengan normal, baik itu software atau hardware.
Penyebab komputer tidak bisa booting
Simak beberapa penyebab komputer tidak bisa booting dan cara mengatasinya berikut ini.
1. Harddisk Tidak Terdeteksi
Untuk mengidentifikasi masalah ini sangatlah mudah, karena pemberitahuan mengenai penyebab gagal booting ini akan ditampilkan di layar dengan tulisan “Disk boot failure”, yang berarti sistem gagal memuat harddisk.
Cara mengatasi :
  • Cek kabel SATA atau IDE yang terpasang antara harddisk dan motherboard, cek juga kabel power pada harddisk dan pastikan semuanya terpasang dengan baik. Atau lepas dulu kemudian pasang kembali.
  • Masuk ke BIOS dan lihat apakah harddisk terdeteksi. Jika tidak maka berarti harddisk tersebut rusak atau bermasalah.
  • Jika Anda memakai 2 harddisk dengan 1 kabel IDE, pastikan posisi jumper untuk Master dan Slave sudah benar
2. Memori (RAM) dan VGA Card
Gejalanya biasanya adalah terdengar bunyi beep yang terus berulang dan tidak muncul tampilan sama sekali pada layar monitor.
Cara mengatasi :
  • Lepas memory (RAM) dari slotnya kemudian bersihkan bagian pin-nya dengan menggunakan penghapus karet. Demikian juga jika Anda memakai VGA Card terpisah.
  • Pasang memory di slot lain yang tersedia, pastikan slot telah dibersihkan terlebih dulu.
  • Jika memakai memory lebih dari satu, maka cobalah untuk memasang dan mengetesnya satu per satu.
3. Prosesor Overheat
Masalah yang paling umum terjadi saat prosesor terlalu panas atau overheat adalah komputer hang dan sering restart sendiri. Namun gagal booting juga bisa terjadi karena prosesor overheat.
Cara mengatasi :
  • Cek fan dan heatsink yang terpasang pada prosesor serta pastikan thermal paste atau pasta yang ada diantara prosesor dan unit heatsink tidak kering. Jika kering tambahkan pasta yang baru.
  • Perhatikan suhu prosesor dari menu Hardware Monitor yang ada pada BIOS
4. Sistem Windows Corrupt
Masalah ini ditunjukkan dengan peringatan yang memberitahukan bahwa sistem operasi bermasalah atau ada file yang hilang, misalnya “ntldr.dll is missing” atau “cannot load operating system”, dan lain-lain.
Cara mengatasi :
  • Gunakan CD Windows untuk melakukan repair terhadap sistem operasi.
sumber: http://www.teknogadget.com/1209/penyebab-komputer-tidak-bisa-booting-dan-cara-mengatasinya/g
Mengetahui Kelebihan Dan Kekurangan Email Yahoo Dan Google.
Web yahoo dan google merupakan situs yang banyak digunakan oleh para penggunanya diseluruh dunia ini. Memang, kedua perusahaan situs ini bisa dibilang menjadi sebuah persaingan sejak lama. Memang bingung kalau disuruh untuk memilih atau menentukan mana yang lebih baik antara yahoo dan google. Untuk itu, bisa dilihat dari kelebihan dan kekurangan email yahoo dan google, diantanya:
Google, Gmail dan Yahoo Mail

Kelebihan Dan Kekurangan Email Yahoo Dan Google

1.Dilihat dari segi tampilan. Kelebihan dan kekurangan email yahoo dan google ini memang bisa dilihat dari tampilannya. Kalau Yahoo memiliki tampilan yang setiap tahunnya sama saja. Didepannya terlihat tampilan yang langsung seperti informasi seputar berita yang sedang ramai dibicarakan, foto atau gambar, dan lainnya. Google terlihat lebih simple, praktis dan mudah untuk digunakan sebagai sumber setiap informasi yang dibutuhkan.
Hal lainnya terlihat dari proses membukanya situs. Kalau Yahoo cenderung sedikit lama, karena memang memiliki banyak informasi tertera di tampilan depannya. Sedangkan untuk google pengguna akan dengan cepat membukanya. Karena, google memang memiliki tampilan yang lebih simple dan tidak memiliki banyak fitur tambahan.
2.Dilihat dari segi bisnis. Kelebihan dan kekurangan email yahoo dan google ini memiliki saingan bisnis yang cukup ketat. Yahoo diketahui memiliki banyak melakukan kemitraan atau kerjasama untuk lebih mengembangkan berbagai macam layanan di Yahoo sendiri. Sedangkan untuk Google, hanya terfokus kepada beberapa pengembangan yang bersifat lebih mandiri. Aplikasi ini misalnya Google Buzz, Google+, Google Maps, dan Android.
3.Dari segi situs. Kelebihan dan kekurangan email yahoo dan google ini bisa dilihat dari trafik pembukaan situsnya. Ternyata diketahui Google lebih unggul dibandingkan dengan Yahoo. Google Indonesia saja menempati urutan kedua situs paling banyak dikunjungi, kemudian disusul Google.com sebagai situs global Google dan kemudian di urutan keempat ada produk blog dari Google yaitu Blogspot. Nah, di urutan kelima baru situs Yahoo. Apalagi kalau dunia ya?
4.Dari segi layanan Email. Kelebihan dan kekurangan email yahoo dan google ini bisa dilihat dari segi layanan pengiriman emailnya. Saat ini Yahoo sudah memiliki desain tampilan baru untuk Yahoomail dan dari segi kapasitas attachment juga sekarang bisa mengirim file maksimum 25 mb untuk sekali kirim. Lebih besar dari biasanya kan.
Di YahooMail setiap akun e-mail gak punya batasan kuota, jadi pengguna bisa menggunakan akun YahooMail sebagai pusat penyimpan data-data yang penting. Dan sekarang YahooMail sudah mempunyai fitur status bar yang menyediakan gambaran berapa persen file yang sedang di-upload. Ditambah lagi YahooMail sudah berkerja sama dengan antivirus baru Norton dari Symantec. Antivirus ini mampu memeriksa file yang dikirim apakah terdapat virusnya atau tidak, hal ini tentu lebih aman untuk pengguna.
Kalau untuk situs Google, sekarang tampilan yang banyak diperbarui dari segi tampilan menu. Jadi pengguna bisa masuk ke Gmail, Google+, Google Images, GoogleMaps, Blogspot dan lainnya dari satu situs Gmail. Google bisa mengirim kapasitas file sebesar 25mb untuk file maksimum. Untuk penyimpanan datapun Google hanya mampu menyimpan file yang dibatasi sampai sekitar 7,6 Gb.

Cara Mudah Mempercepat Komputer Anda Yang Lambat

Kinerja komputer Anda mengalami penurunan atau menjadi lambat? Masalah yang sangat menggangu Anda pastinya. Terkadang ketika komputer kita menjadi lambat, sering kali kita malas untuk memperbaikinya. Bukan tanpa alasan, malasnya untuk memperbaiki komputer ini disebabkan karena lambatnya kinerja komputer Anda. Nah, pada artikel yang saya tulis kali ini, saya akan memberikan sebuah tips mengenai cara mempercepat komputer Anda dengan sangat mudah dan sederhana. Penasaran? Langsung saja kita simak ulasan artikel berikut ini.
Kinerja Komputer yang Lambat
Pertama saya akan menjelaskan beberapa penyebab komputer menjadi lambat. Pada penyebab kinerja komputer menjadi lambat ini sering kali kita menjumpai berbagai macam penyebab yang umum kita dengarkan seperti halnya instalasi software yang berlebihan pada komputer, komputer yang terlalu banyak menggunakan resource pada sistemnya, dan juga virus yang telah menyerang sistem pada komputer Anda.
Software yang berlebihan merupakan penyebab yang umum kita jumpai, akan tetapi terkadang Anda terlalu meremehkan hal ini. Pemakaian software yang berlebihan akan menghambat proses kinerja komputer Anda, pemakaian yang berlebihan ini disebabkan karena sofware yang terinstal pada komputer Anda juga memerlukan waktu untuk memproses setiap komponen komponennya. Pemakaian resource yang berlebihan juga sangat memperngaruhi kinerja komputer Anda, karena resource merupakan komponen komponen yang akan digunakan pada saat eksekusi proses pada komputer Anda.
Semakin banyak resource yang Anda gunakan akan semakin lamban kinerja eksekusi proses komputer Anda. Dan penyebab yang terakhir adalah virus yang telah memasuki sistem pada komputer Anda. Berhati hatilah dengan pemakaian internet dan juga Flash Disk yang akan Anda pergunakan pada komputer Anda, karena jika sampai komputer Anda terkena virus sistem pada komputer Anda akan dirusak olehnya.
Berdasarkan dari penjelasan di atas, apakah Anda sudah jelas mengenai penyebab dari lambannya komputer? Nah, berikut ini saya akan memberikan beberapa tips untuk mempercepat komputer Anda.
Tips atau Cara Mempercepat Komputer:
  • Matikan Widget yang ada pada dekstop Anda.
    Memang untuk mempercantik tampilan dekstop komputer Anda widget seperti jam, frame foto, curency, dan sebagainya adalah salah satu solusi yang tepat, akan tetapi taukah Anda bahwa widget ini akan membuat kinerja komputer Anda semakin lamban. Hal ini dikarenakan RAM yang semakin terforsir untuk widget ini.
    Widget Gadget Windows 7
  • Matikan program yang tidak begitu penting dengan mempercepat startup.
    Langkah ini sangat mudah untuk Anda lakukan dan juga sangat efektif. Berikut ini langkah langkahnya masuk pada program “RUN” >> Ketik MSCONFIG >> Pilih opsi “STARTUP” >> Kosongkan program program yang sekiranya tidak penting >> Restart Komputer Anda.
    Matikan Startup Windows 7
  • Lakukanlah defragment untuk komputer Anda secara berkelanjutan.
    Point ini berfungsi untuk menata ulang file file Anda yang tercecer pada partisi Anda. Caranya sangat mudah Klik Start >> Program >> Accesories >> System Tools >> Disk Defragment >> Kemudian jalankan.
    Disk Defragment pada Windows
  • Gunakan Tools atau Software seperti Tune Up Utilities, CCleaner, dan sebagainya.
    Tools semacam ini dapat membantu untuk merapkan setiap komponen dalam komputer Anda.
    CCleaner untuk mempercepat komputer dan pembacaab files
  • Sesuaikan spesifikasi komputer Anda untuk Software yang akan Anda instal.
    • Memiliki komputer dengan spesifikasi yang tinggi sangatlah menyenangkan untuk mencoba berbagai macam software atau game, akan tetapi bagaimana jadinya jika komputer Anda menjadi semakin lambat ketika Anda menginstal berbagai macam software atau game tersebut? Terkadang masalah seperti ini disebabkan karena software atau game yang Anda instal biasanya membutuhkan spesifikasi tertentu untuk menjalankannya. Sehingga kinerja komputer Anda akan terganggu dan menjadi lamban.
     
sumber: http://www.teknogadget.com/3309/cara-mudah-mempercepat-komputer-lambat/

Koreografer Nusantara dan Mancanegara


Kalian sering mendengar istilah koreografer, tapi sebenarnya koreografer  tuh apa sih? Koreografer itu adalah sebutan lain untuk penata tari yang identik dengan seniman sama seperti pelukis, sastrawan atau aktris.
            Panata tari yang baik adalah orang yang tau seluk beluk tentang gerakan-gerakan tari yang dapat dirangkai menjadi sebuah tarian yang bagus untuk dipentaskan.
            Pakar tari biasanya punya atau memiliki sanggar tari yang didalamnya mempunyai banyak murid. Berikut pakar tari nusantara dan mancanegara:
1.      Ada R.L Sasmita Mardawa, pakar tari klasik bergaya Yogyakarta. Karya tarinya:
1.      Tari Menak Umarmoyo Umarmadi;
2.      Tari Menak Kelasworo Adaninggar;
3.      Tari Goelk Ayun-Ayun, dan
4.      Tri Sari Kusuma.
2.      Yang kedua ada S.Maridi yang berasal dari Sukarta. Dengan karya tarinya:
1.      Tari Gambyong Pareonom;
2.      Tari Eko Prawiro;
3.      Tari Bondan Tani, dan
4.      Tari Merak Subal.
3.      Lo Nam Fai dari Taiwan, contoh kaya tarinya seperti Seams of the City.
4.      Martha Graham, penata tari balet kontemporer dari Amerika Serikat.
5.      Kang Man Hong, penata tari dari Korea, dengan karya tari seperti The Throne, The Illusion, dan Flower of Incense.
6.      Jose Limon, dari Mesiko yang ahli dalam bidang dance company.
7.      Dan yang terakhir ada Rod Rodgres, orang kulit hitam yang jago dalam bidang tari jazz (jazz dance). 
 
 

MACAM-MACAM TARIMANCA NEGARA



1. Tari Katkhali dan Odissi (India)

Di india tarian muncul sebaagai pendamping untuk bentuk kesenian yang lain seperti puisi, musik, dan teater.
Tarian di India merupakan unsur gabungan dari nritta, nritya, dan Natya.Nritta merupakan unsur yang berupa gerakan dan tidak berarti apapun.Nritya adalah suatu ekspresi yang mendampingi gerakan. Dan Natya adalah ekspresi tari yang sesuai dengan sejarah.
Dalam mengekspresikan Natya, penari harus mengetahui kisah dibalik tarian yang akan dibawakannya. Setiap tarian di India mewakili sebuah kisah-kisah yang mengangkat kehidupan, etika, dan kepercayaan.






Katkhali adalah tarian yang dicirikan dengan gerakan yang cepat dan berputar.



Tari Odissi merupakan perkembangan tarian di India yang mewakili sebuah ekspresi kebaktian. Kesenian ini sangat dipertahankan di semua tempat-tempat suci di India.Karakteristik tarian ini terletak pada defleksi pinggul, sikap berdiri dalam tarian, desain gerakan tangan, gerakan putar tubuh yang mengalir, juga pose patung yang terkandung dalam gerakan tarian. 











tari dri cina

 a. Tari Kipas




Tarian ini sangat populer di mancanegara. Tarian ini sering ditampilkan dalam berbagai acara.Tarian ini lebih banyak ditarikan oleh para wanita yang lemah gemulai dan membentuk ornamen yang indah. 
Tarian ini merupakan jenis tarian klasik yang sering ditampilkan di istana dan dihadapan raja dengan penari yang cantik. Pakaian dan kipas yang digunkan pada umumnya berwarna terang. Kipas yang digunakan adalah kipas khusus yang bila digerakkan akan membentuk suatu ornamen 

seperti bunga. 
b. Tari barongsai



barongsai adalah tarian tradisonal China dengan menggunakan sarung menyerupai singa.Barongsai memiliki sejarah selam ribuan tahun. Atu gerakan tarian barogsai adalah gerakan singa memakan amplop yang berisi uang. Gerakan ini disebut lay see. Diatas amplop umumnya diberi selada air yang konon merupakan makanan kesukaan barongsai. Proses ini meakan waktu hamper separuh dari lamanya pertunjukan seni tari barongsai.





3. Tarian Negara Kamboja. 
Gerakannya lambat, seperti menghipnotis, mencerminkan gerakan tarian dari Negara Kamboja.Tubuh penari harus fleksibel dan seperti tak bertulang. 
4. Tarian Samba, Brasil. Gerakannya cepat dan seperti halnya tarian dari Amerika Selatan, mereka memiliki akar dari Afrika dan Karibia. 
Tari Bali, Indonesia. Di Bali, pelajaran menari diberikan secara terbuka sehingga semua orang dapat menyaksikannya. Pengajar tari bali tak hanya mengajarkan gerakan tari Bali, namun juga memperbaiki posisi badan agar tercapai bentuk yang sempurna. 
6. Tarian Jepang. Gerakannya anggun dan biasanya mementingkan unsur simetris. Tarian Jepang tak hanya ditarikan oleh kaum muda saja, melainkan juga oleh kaum tua. 
7. Tarian Limbo, Afrika Barat. Penari limbo tak hanya menunjukkan kemahirannya menari, namun juga mencampurnya dengan gerakan akrobatik.Mereka harus bisa melewati kayu dengan melenturkan tubuh ke belakang. Makin mahir, mereka membakar kayu yang akan dilewati.
8. Tari Balet. Untuk belajar tari balet, membutuhkan waktu yang panjang agar bisa menguasai teknik-tekniknya. Dalam balet klasik, penari harus memiliki stamina kuat dan gerakan yang ditarikan harus terlihat anggun. 
9. Tari Tonga. Tarian yang berasal dari pulau Pasifik ini menarikan puisi yang dibuat berdasarkan mitos dan legenda. Misalnya, jika puisi tersebut menggambarkan bunga, penari mengayun-ayunkan tangannya seolah angin yang membawa wanginya bunga. Penari Tonga biasanya berdiri atau duduk, dengan menggerakkan tangan dengan anggun. 

10. Tari Kathak, India. Tarian dari India ini sangat enerjik dan penarinya dengan lihai dapat mengembangkan tarian dengan gerakan kaki dan tangan mereka. Penari akan berkomunikasi dengan pemusik seiring tariannya bertahan.

11. Tari Tiwi, Australia. Tarian yang berasal dari suku Aborogin, Australia ini dipertunjukkan dengan gerakan yang kuat, dimana setiap pergantian gerakan harus dilakukan dengan tepat sesuai pukulan alat musik.
12. Tari Flamenco, Spanyol. Tiga komponen penting dalam tarian Flamenco adalah nyanyian, tarian dan gitar. Awalnya tarian ini hanya dipertunjukkan dengan tepukan tangan dan nyanyian yang mengiringi tarian. Baru belakangan ditambahkan gitar sebagai pelengkap.

13. Tari Haka, Selandia Baru. Pada jaman dulu, suku Maori di Selandia Baru biasa menarikan tarian Haka sebelum berperang dan sesudah memenangkan peperangan. Kini, tim rugby Selandia Baru melakukan hal yang sama sebelum memulai pertandingan. 


14. Tari Buffalo. Tarian yang muncul di abad 19 ini dilakukan sebelum suku Blackfoot melakukan perburuan. Tarian ini dipercaya sebagai penghormatan terhadap hewan yang akan mereka buru (buffalo = kerbau). 
15. Tari Morris, Inggris. Tarian ini dipertunjukkan dalam festival-festival. Dulu hanya laki-laki yang menari Morris, namun sekarang semua orang menarikan tarian ini. Biasanya kostum yang mereka pakai adalah baju putih, topi dengan hiasan bunga, dan selempang dua warna yang disematkan bel kecil. Mereka juga membawa tongkat kecil atau sapu tangan.

16. Tari Domba, Afrika Selatan. Tarian ini diperuntukkan bagi gadis yang menjelang dewasa. 

17. Tari Jawa, Indonesia. Penari Jawa harus elegan dan anggun, melambangkan spiritual dan kebijaksanaan pemerintah. 

18. Tari Kipas, Korea. Penari kipas dari Korea menggunakan kipas yang besar dalam berbagai warna. Lalu mereka menyatukan kipas mereka dan memindahkannya secara teratur mengayun ke atas dan ke bawah. 
19. Tari Yunani. Tarian ini biasanya berbentuk lingkaran terbuka. Penari berpegangan tangan atau merangkul pinggang, atau bahu kemudian berputar-putar sambil mengangkat kaki mereka. 

20. Tari Naga, Cina. Dalam mitologi Cina, naga menggambarkan kegagahan, keningratan dan keberuntungan. Tari naga digunakan untuk mengusir setan dan membawa keberuntungan bagi semua orang. Penarinya memiliki kemampuan bela diri.